Checklist Kualitas untuk Layanan Game Google Play

Kualitas game Anda memengaruhi kesuksesan jangka panjang game tersebut -- dari segi jumlah penginstalan, ulasan dan rating pemain, engagement, dan retensi pemain. Sebelum memublikasikan game, sebaiknya pastikan bahwa game Anda memenuhi ekspektasi dasar pemain game melalui fitur yang menarik dan UI intuitif yang didesain dengan baik.

Dokumen ini membantu Anda berfokus pada beberapa aspek utama kualitas, set fitur, dan UI yang dapat memberikan pengaruh signifikan terhadap kesuksesan game Anda. Setiap area fokus disajikan dengan checklist persyaratan minimum, praktik terbaik, dan penyempurnaan yang disarankan. Sebagai upaya memberikan produk terbaik kepada pemain, ikuti rekomendasi checklist semaksimal mungkin.

1. Login

Tugas checklist berikut berlaku pada penerapan fungsionalitas login pemain dalam game Anda. Untuk contoh kode terkait cara menerapkan fungsionalitas login di game seluler, lihat Menerapkan Login di Android.

ID Tingkat Kepentingan Deskripsi
1.1 Wajib Beri pemain opsi login ke layanan game Google Play.

Game Anda harus menerapkan salah satu cara berikut agar pemain dapat login:

1.1.1. Otomatis minta pemain untuk login saat game diluncurkan.

Aplikasi audiens umum harus menerapkan fitur login otomatis agar pemain bisa langsung mendapatkan autentikasi dan otorisasi untuk menggunakan fitur lengkap yang disediakan oleh layanan game Google Play. Jika login otomatis gagal, aplikasi Anda harus meminta pemain untuk login secara interaktif.

Jika pemain memilih untuk tidak login, ingatlah hal ini dan jangan meminta pemain untuk login kembali. Sebagai gantinya, sediakan tombol login. Tombol login harus bisa ditemukan pemain dengan mudah (misalnya, tombol harus dapat diakses dari layar utama dan tidak tersembunyi jauh di dalam menu game Anda).

1.1.2. Sediakan opsi login dalam game Anda
Jika tidak diminta secara otomatis, pemain harus mendapatkan opsi untuk login melalui tombol login, atau melalui pemicu yang relevan secara kontekstual (misalnya selama proses dimulainya pertandingan multiplayer, saat mengirimkan skor tertinggi, atau membuka kunci pencapaian). Tombol login harus menyertakan ikon Play Game.
1.2 Wajib Jangan minta cakupan yang tidak perlu saat membuat klien login.

Hapus semua cakupan yang tidak diperlukan dari konstruksi GoogleSignInOptions Anda beserta semua API yang tidak digunakan lagi.

Misalnya, Anda tidak boleh meminta cakupan G+ saat membuat klien login dengan Google. Hal ini akan menghindarkan pengguna baru dari keharusan untuk (1) membuat akun G+, dan (2) meninjau layar persetujuan tambahan yang tidak perlu.


// This way you won’t get a consent screen
GoogleSignInOptions signInOption = GoogleSignInOptions.DEFAULT_GAMES_SIGN_IN;
1.3 Wajib Izinkan pemain untuk tetap login.

Setelah pemain berhasil login ke game Anda, otomatis hubungkan mereka setiap kali game dimulai, hingga pemain logout secara eksplisit.

1.4 Wajib Sediakan opsi logout kepada pemain.

Setelah login, pemain harus selalu memiliki opsi untuk logout. UI Papan Peringkat dan Pencapaian default yang disediakan oleh SDK Play Game telah menyertakan opsi logout, sehingga Anda tidak perlu menerapkan tombol logout untuk UI ini.

Pertimbangkan untuk menyediakan opsi logout di layar game lain dalam aplikasi Anda. Misalnya, tombol logout Anda dapat terlihat seperti ini:

Contoh Ketik Angka, menu utama, login
1.5 Wajib Ingatlah jika pemain menolak login.

Jika pemain menolak login saat game memulai alur login untuk pertama kalinya (misalnya jika pemain mengklik Batal pada UI login), Anda harus tetap mengizinkan pemain tersebut untuk melanjutkan alur game.

Saat pemain meluncurkan kembali game Anda, jangan panggil alur login secara otomatis. Hal ini menghindarkan pemain dari keharusan untuk menolak login berkali-kali setiap kali mereka memulai game Anda.

Terkecuali jika pemain mencoba mengakses fitur alur game yang bergantung pada proses login (misalnya ketika memulai pertandingan multiplayer) Dalam hal ini, minta pemain untuk login sebelum melanjutkan alur game.

1.6 Praktik terbaik Maksimalkan jumlah pemain yang login.

Pemain diuntungkan dengan banyaknya jumlah pemain yang login ke layanan game Google Play. Hal ini meningkatkan peluang untuk alur game yang kolaboratif dan kompetitif. Untuk memaksimalkan jumlah pemain yang login ke layanan game Google Play, Anda dianjurkan untuk otomatis meminta pemain agar login, seperti yang dijelaskan di atas.

Jika tidak, arahkan pemain ke alur login sesegera mungkin dari salah satu titik berikut (dari yang paling direkomendasikan):

  • Segera setelah game Anda dimulai.
  • Segera setelah konten perkenalan, seperti potongan adegan atau tutorial, ditampilkan.
  • Saat pemain mengklik tombol login dengan Google di mana pun dalam game Anda.
1.7 Disarankan Ikuti pedoman branding Google.

Untuk memberi pemain pengalaman menyeluruh yang menarik dan konsisten, terapkan pedoman branding layanan game Google Play.

1.8 Disarankan Ingatkan pemain bahwa mereka telah login.

Berikan pengingat atau petunjuk yang sesuai kepada pemain yang telah login saat game menjalankan tindakan atas nama mereka. Misalnya, saat pemain menyelesaikan level, Anda dapat menampilkan pesan seperti ini untuk menunjukkan bahwa skor dan pencapaian pemain tersebut otomatis diupload: "Anda login dengan Google. Pencapaian dan skor Anda akan otomatis disimpan."

1.9 Disarankan Tampilkan pop-up 'Menghubungkan ke' dengan tepat selama login.

Di perangkat Android, pop-up 'Menghubungkan ke' Google Play Game secara default ditampilkan setiap kali alur login dipanggil. Di sistem Android, pastikan bahwa pop-up ini ditampilkan saat Anda membuat pemain login otomatis di awal game.

Jika Anda membuat pemain login berdasarkan interaksi UI (seperti mengklik tombol login), Anda bisa menyembunyikan kemunculan pop-up ini, jika ingin. Untuk mempelajari cara mengontrol kemunculan pop-up, lihat Menerapkan Login di Android.

Contoh berikut menunjukkan tampilan pop-up 'Menghubungkan ke' pada game Android selama proses login, yang diikuti dengan animasi singkat logo layanan game Google Play.

Screenshot menampilkan pop-up 'Menghubungkan ke'.
1.10 Disarankan Hindari menghilangkan informasi progres pemain.

Jika memungkinkan, coba kelola progres pemain secara lokal di perangkat, lalu sinkronkan saat pemain login kembali. Hal ini agar pemain tidak kehilangan progres jika mereka menunda login ke game Anda.

2. Pencapaian

Tugas checklist berikut berlaku pada penerapan fitur Pencapaian dalam game Anda.

ID Tingkat Kepentingan Deskripsi
2.1 Wajib Pastikan semua pencapaian dapat dicapai.

Pemain harus dapat membuka kunci semua pencapaian yang Anda buat.

2.2 Praktik terbaik Tampilkan pencapaian secara menonjol.

Semua gambar, teks, dan deskripsi di semua pencapaian harus unik.

2.3 Praktik terbaik Berikan skor pencapaian secara proporsional.

Poin pencapaian harus sebanding dengan waktu atau keterampilan yang diperlukan untuk memperoleh pencapaian tersebut.

2.4 Praktik terbaik Desain pencapaian untuk berbagai tingkat kesulitan.

Sertakan beberapa pencapaian mudah yang dapat diperoleh pemain melalui alur game biasa, beberapa pencapaian dengan tingkat kesulitan menengah yang dapat diperoleh dengan keterampilan atau keuletan pemain, dan satu atau dua pencapaian yang sangat sulit diperoleh untuk pemain yang paling ulet.

Misalnya, screenshot berikut menampilkan pencapaian dengan tingkat kesulitan tinggi yang membantu memotivasi dan mempertahankan penggemar game tersebut.

pencapaian sulit diperoleh yang mengharuskan 5.000 berlian
2.5 Disarankan Jangan berikan terlalu banyak pencapaian di awal.

Sebaiknya jangan berikan lebih dari satu pencapaian dalam 5 menit pertama alur game, karena pemain yang baru memainkan game Anda tidak akan terlalu peduli.

Jangan tetapkan pencapaian dengan sedemikian rupa sehingga tidak sengaja diberikan terlalu dini dalam alur game. Misalnya, cermati pencapaian yang kemungkinan dapat diperoleh dengan sangat mudah di awal game, seperti "Selesaikan level tanpa mengalami kerusakan".

2.6 Disarankan Tetapkan pencapaian untuk aktivitas dalam game yang menarik.

Pilih metrik pencapaian yang menjadikan game Anda lebih menarik dan menantang untuk dimainkan ulang (misalnya, metrik “jumlah zombie yang dibunuh” lebih menarik dibanding “jumlah kilometer yang ditempuh karakter Anda”).

2.7 Disarankan Gunakan ikon berwarna untuk pencapaian.

Layanan game Google Play menggunakan ikon pencapaian versi hitam putih untuk menunjukkan apakah pencapaian berhasil diperoleh atau tidak. Jika Anda hanya diperbolehkan untuk menggunakan ikon pencapaian hitam saja (atau putih saja), tampilkan ikon dengan latar belakang berwarna.

2.8 Disarankan Minimalkan penggunaan pencapaian tersembunyi.

Pencapaian tersembunyi sebaiknya hanya digunakan untuk menghindari spoiler dalam game; pencapaian tersembunyi sebaiknya jangan dijadikan standar.

2.9 Disarankan Hindari pencapaian yang terlalu mengandalkan peluang kemungkinan.

"Temukan 100 peti harta karun" adalah metrik pencapaian yang lebih baik daripada "Temukan item yang memiliki 1% peluang untuk muncul di peti harta karun".

2.10 Disarankan Berpikirlah seperti 'Pemburu Pencapaian'.

Beberapa pemain akan berusaha mendapatkan semua pencapaian yang Anda buat. Cobalah untuk menyediakan pencapaian yang sesuai dengan kategori pemain ini. Hindari membuat pencapaian yang terlalu mengandalkan elemen di luar kendali pemain, atau yang tidak dapat diperoleh begitu pemain membuat keputusan dalam game.

2.11 Disarankan Pastikan ikon pencapaian muncul dengan tepat.

Saat ditampilkan dalam toast Android, ikon akan di-overlay dengan lingkaran dan sudut-sudut luarnya tersembunyi. Pastikan ikon Anda masih terlihat bagus dalam kondisi ini.

3. Papan Peringkat

Tugas checklist berikut berlaku pada penerapan fitur Papan Peringkat dalam game Anda.

ID Tingkat Kepentingan Deskripsi
3.1 Praktik terbaik Buat papan peringkat terlihat di menu utama dan setelah transisi penting.

Papan peringkat harus bisa langsung diakses dengan mudah saat game dimuat. Setelah transisi penting dalam game (misalnya pada akhir level atau saat pemain mati), pemain harus bisa langsung melihat link ke papan peringkat yang relevan.

3.2 Praktik terbaik Tetapkan batas atas untuk skor yang dapat dikirimkan.

Jika memungkinkan, tambahkan batas saat menentukan papan peringkat sehingga skor yang jelas-jelas palsu akan dihapus.

3.3 Praktik terbaik Gunakan ikon khusus.

Buat ikon khusus untuk setiap papan peringkat yang Anda tetapkan; jangan hanya menggunakan ikon game, karena ikon ini akan tampak buruk di aplikasi Google Play Game.

3.4 Praktik terbaik Pertahankan agar frekuensi pengiriman skor tetap masuk akal.

Kirimkan skor setelah transisi penting dalam game, seperti pada akhir level atau saat karakter game yang dijalankan pemain mati. Untuk game tanpa transisi penting (misalnya jenis game "berlari tanpa henti"), gunakan penilaian yang tepat terkait frekuensi pengiriman skor. Skor tidak boleh dikirim secara terus-menerus atau setiap detik.

3.5 Disarankan Manfaatkan scoretag.

Scoretag adalah bit tambahan data yang dapat dikirimkan bersama kiriman skor Anda. Misalnya, Anda dapat menerapkan scoretag sebagai tanda untuk mengonfirmasi bahwa skor yang dikirimkan oleh pemain adalah valid.

Papan peringkat kustom juga dapat membaca data tag ini. Jika, misalnya, scoretag terdiri dari ID untuk video YouTube yang memuat alur game pemain tersebut, game Anda dapat membuat link untuk menampilkan video tersebut dalam papan peringkat Anda.

3.6 Disarankan Desain UI papan peringkat dengan kreatif

Jika Anda punya sumber daya lebih, buatlah tampilan papan peringkat kustom Anda sendiri selain data papan peringkat sosial. Papan peringkat sosial biasanya bisa menciptakan pengalaman pengguna yang lebih menarik daripada papan peringkat publik biasa. Periksa terlebih dahulu untuk menentukan apakah ada entri dalam papan peringkat sosial. Jika tidak, gunakan papan peringkat publik sebagai gantinya.

3.7 Disarankan Tampilkan kepada pemain posisi mereka dalam kompetisi.

API papan peringkat memungkinkan Anda menampilkan beberapa jendela skor (misalnya peringkat seorang pemain di +/-10 tempat). Jika Anda membuat tampilan kustom, ini bisa menjadi cara efektif untuk memotivasi engagement pemain. Posisi pemain bisa ditampilkan tepat setelah transisi penting dalam game (misalnya pada akhir level atau saat karakter game yang dijalankan pemain mati). Hindari menempatkan tombol yang tidak perlu di antara pemain dan informasi peringkat.

4. Multiplayer (Umum)

Tugas checklist berikut berlaku pada penerapan fitur multiplayer real-time atau multiplayer berbasis giliran dalam game Anda.

ID Tingkat Kepentingan Deskripsi
4.1 Wajib Izinkan pemain terlibat dalam pertandingan multiplayer jika game Anda menggunakan undangan.

Jika game Anda menggunakan API multiplayer untuk membuat pertandingan berbasis ruang atau giliran tetapi tidak mengizinkan pemain untuk memasuki pertandingan multiplayer, hal ini dapat dianggap sebagai penyalahgunaan layanan, dan dapat menyebabkan pemblokiran akses ke layanan game Google Play.

4.2 Wajib Pastikan Anda memahami dan mematuhi sepenuhnya persyaratan layanan yang ditetapkan layanan game Google Play.

Anda juga harus memiliki izin eksplisit dari pemain untuk membagikan detail informasi pribadinya kepada pemain lain dalam game multiplayer, selain detail informasi yang biasanya dibagikan oleh layanan game Google Play.

4.3 Praktik terbaik Sediakan tombol 'Pertandingan Cepat' yang membuat pemain langsung memasuki pertandingan kompetitif.

Beri pemain cara mudah untuk mulai bermain melawan lawan yang dipilih secara acak melalui pencocokan otomatis. Untuk contoh praktik ini, lihat game Clumsy Bird.

4.4 Praktik terbaik Beri tahu pemain bahwa mereka telah menerima undangan dalam game.

Developer sebaiknya menerapkan callback undangan sehingga mereka dapat memberi tahu pemain yang sedang memainkan game bahwa ada undangan yang masuk.

4.5 Praktik terbaik Arahkan pemain langsung ke pertandingan.

Saat pemain mengklik untuk menerima undangan pertandingan multiplayer, pemain harus langsung diarahkan ke pertandingan yang terkait. Untuk menerapkan perilaku ini, Anda dapat menggunakan informasi pertandingan yang disertakan dalam parameter connectionHint yang diteruskan layanan game Google Play ke klien game Anda.

4.6 Praktik terbaik Tangani undangan dengan tepat saat game Android Anda dipindahkan ke latar belakang.

Saat game Anda ditempatkan di latar belakang, callback undangan multiplayer dalam game Anda akan terus menerima semua undangan yang masuk. Hal ini bisa membuat undangan tidak muncul di menu notifikasi, sehingga pemain tidak menerima undangan masuk tersebut.

Anda dianjurkan untuk membatalkan pendaftaran callback di onPause() aktivitas. Jika Anda tidak melakukannya, sistem akan merilis callback secara otomatis dan memberikan peringatan. Setelah semua callback dirilis, notifikasi akan muncul dengan benar di menu notifikasi.

4.7 Praktik terbaik Sebaiknya jangan menyekat kumpulan pemain Anda secara berlebihan saat menggunakan bitmask atau variasi.

Semakin sedikit kumpulan pemain potensial Anda, semakin lama waktu yang mereka perlukan untuk mendapatkan lawan tanding otomatis dan masuk ke dalam game.

4.8 Praktik terbaik Gunakan variasi atau bitmask hanya jika tidak ada alternatif lain.

Pertimbangkan apakah pemain akan meninggalkan game Anda jika mereka tidak bisa memainkan jenis game yang mereka inginkan. Jika demikian, berikan jenis game ini sebagai variasi yang dapat dipilih pemain saat memulai pertandingan multiplayer. Jika tidak, pertimbangkan untuk membiarkan pemain memilih jenis game hanya setelah mereka menemukan lawan tanding.

4.9 Disarankan Mudahkan pemain untuk bermain lagi setelah pertandingan multiplayer selesai.

Di akhir pertandingan multiplayer, izinkan pemain untuk segera berinteraksi kembali entah itu dengan memulai pertandingan ulang dengan lawan tanding yang sama, atau dengan memulai pertandingan baru dengan lawan yang baru.

5. Multiplayer real-time

Tugas checklist berikut berlaku pada penerapan fitur multiplayer real-time dalam game Anda.

ID Tingkat Kepentingan Deskripsi
5.1 Praktik terbaik Kosongkan ruang multiplayer real-time.

Jika Anda tidak meninggalkan ruangan dengan benar, layanan game Google Play akan terus mengirim notifikasi acara dan undangan ke klien. Sebaiknya Anda meninggalkan ruang aktif setiap kali salah satu skenario berikut terjadi:

  • Alur game berakhir (misalnya, pemain telah memenangkan pertandingan).
  • Saat game dipindahkan ke latar belakang.
  • Pada Android, tinggalkan ruangan saat:
    • Pemain membatalkan game di UI ruang tunggu.
    • Kode respons yang ditampilkan dalam callback onActivityResult() adalah GamesActivityResultCodes.RESULT_LEFT_ROOM.
    • Activity onStop() dipanggil. Hal ini dapat menunjukkan bahwa Activity Anda sedang dihapus. Dalam hal ini, tinggalkan ruangan dan panggil disconnect().

6. Multiplayer berbasis giliran

Tugas checklist berikut berlaku pada penerapan fitur multiplayer berbasis giliran dalam game Anda.

ID Tingkat Kepentingan Deskripsi
6.1 Praktik terbaik Beri tahu pemain tentang pertandingan berbasis giliran yang memerlukan perhatian mereka.

Anda dapat menambahkan ikon kecil atau angka di samping opsi Multiplayer di menu utama untuk menunjukkan pertandingan yang menunggu pemain mengambil giliran atau menerima undangan. Untuk contoh praktik ini, lihat game 1941 Frozen Front.

6.2 Disarankan Desain giliran agar berlangsung lebih dari 15 detik.

Hindari mendesain alur game yang peralihan gilirannya terlalu cepat. Hal ini untuk mencegah perilaku seperti spam yang dapat menyebabkan game melampaui batasan kuota API-nya, atau membuat pemain tidak menerima notifikasi giliran dengan tepat.

7. Hadiah dan permintaan

Tugas checklist berikut berlaku jika Anda menggunakan fitur Hadiah Game dalam game Anda.

ID Tingkat Kepentingan Deskripsi
7.1 Wajib Jangan mengirimkan, meminta, atau menerima hadiah dalam game untuk pemain tanpa persetujuan eksplisit dari mereka

Pastikan Anda memahami dan mematuhi sepenuhnya persyaratan layanan yang diterapkan layanan game Google Play sehubungan dengan penggunaan fitur hadiah game.

7.2 Wajib Terapkan penerimaan permintaan Hadiah Game.

Jika game Anda membolehkan pemain untuk mengirim permintaan Hadiah Game tetapi tidak membolehkan mereka menerima permintaan Hadiah Game, hal ini dapat dianggap sebagai penyalahgunaan layanan, dan dapat menyebabkan pemblokiran akses ke layanan Google Play game.

7.3 Praktik terbaik Terapkan pemroses untuk menerima permintaan Hadiah Game.

Sebaiknya Anda terapkan pemroses permintaan sehingga pemain akan diberi tahu ketika mereka menerima permintaan Hadiah Game saat sedang memainkan game Anda.

8. Pembatasan kuota dan kapasitas

Tugas checklist berikut berlaku pada pengelolaan pembatasan kapasitas dan kuota dalam game Anda. Untuk mempelajari cara mengelola kuota game dan mendeteksi kapan batasan kapasitas terlampaui, lihat Mengelola Pembatasan Kapasitas dan Kuota.

ID Tingkat Kepentingan Deskripsi
8.1 Praktik terbaik Gunakan library klien.

Library klien seluler menerapkan sejumlah strategi untuk mengurangi panggilan yang Anda lakukan ke layanan. Misalnya, data untuk pencapaian dan papan peringkat disimpan dalam cache, sehingga pemain dapat melihat pencapaian mereka sesering yang mereka inginkan tanpa perlu meminta layanan untuk melakukan beberapa panggilan.

Library klien Android tidak akan mengirim skor pemain ke server jika skor tersebut tidak sebagus yang terakhir Anda kirimkan. Library Android juga akan otomatis menggabungkan panggilan yang sering ke pencapaian inkremental jika mendeteksi bahwa game Anda dikenai pembatasan kapasitas.

8.2 Disarankan Batasi transmisi pesan stabil.

Jika Anda membuat panggilan yang stabil pada aplikasi Android menggunakan RealTimeMultiplayerClient.sendReliableMessage(), pertahankan frekuensi transmisi pesan Anda maksimal 50 pesan per detik atau kurang.

Tips: Jika Anda perlu mengirim data lebih sering, pertimbangkan untuk menggunakan transmisi pesan tidak stabil. Pesan yang tidak stabil tidak memiliki kuota.

8.3 Disarankan Gabungkan panggilan yang sering ke pencapaian inkremental.

Jika Anda membuat game perkelahian dan menetapkan metrik pencapaian 'Melepaskan 5.000 pukulan', jangan kirim panggilan pencapaian inkremental setiap kali seseorang melepaskan pukulan. Tunggu hingga akhir babak, lalu kirim satu panggilan increment(xxx) (di mana xxx adalah jumlah total pukulan yang dilepaskan dalam babak tersebut), atau tunggu hingga 50 pukulan dilepaskan sebelum mengirim satu panggilan increment(50).

8.4 Disarankan Perhatikan penggunaan Anda.

Cermati jumlah panggilan yang Anda lakukan ke layanan game Google Play. Meskipun tidak melampaui batas kapasitas, panggilan yang sering dapat meningkatkan traffic jaringan, dan menyebabkan baterai perangkat lebih cepat habis. Untuk menghindari hal ini, Anda dapat menggunakan teknik berikut:

  • Jika menyimpan ke cloud, pertahankan frekuensi penyimpanan sebanyak satu kali per beberapa menit, bukan setiap klik tombol.
  • Tunggu hingga game pemain selesai sebelum mengirimkan skor tinggi.
  • Tinjau kuota harian aplikasi Anda dengan membuka dasbor project Anda di Konsol Google API.

9. Acara dan Misi

Tugas checklist berikut berlaku jika Anda menggunakan fitur Acara dan Misi dalam game Anda.

ID Tingkat Kepentingan Deskripsi
9.1 Wajib Buat misi mudah ditemukan.

Pastikan misi dapat ditemukan dengan mudah oleh pemain dari menu utama atau tampilan alur game utama game Anda.

9.2 Wajib Izinkan pemain menerima misi dari aplikasi Play Game.

Game Anda harus memunculkan tampilan yang memungkinkan pemain untuk menerima misi saat mereka mengklik kotak misi pada aplikasi Play Game.

9.3 Wajib Konfirmasi penerimaan dan penyelesaian misi.

Game Anda harus secara eksplisit memberikan konfirmasi saat pemain menerima atau menyelesaikan suatu misi. Tampilkan konfirmasi menggunakan toast atau bentuk notifikasi yang serupa.

9.4 Wajib Terapkan klaim bonus.

Jika deskripsi misi Anda menyebutkan bonus, game Anda harus memberikan bonus tersebut saat misi selesai.

Gunakan salah satu pendekatan berikut untuk memungkinkan pemain mengklaim bonus setelah misi selesai:

  • Terapkan pemroses klaim bonus yang terpicu saat pengguna mengklik tombol Klaim Bonus untuk misi yang diselesaikan dari UI daftar Misi default, atau
  • Klaim bonus secara otomatis saat misi selesai.
9.5 Wajib Ikuti pedoman branding misi.

Saat menautkan ke Misi, game Anda harus menampilkan ikon Misi resmi. Variasi yang tidak secara materiil menditorsikan siluet ini juga dapat diterima, sesuai dengan pedoman branding Layanan Game Google Play.

9.6 Praktik terbaik Jelaskan bonus dengan tepat.

Bonus sebaiknya dapat diidentifikasi dari 150 karakter pertama deskripsi misi sehingga terlihat dalam tampilan misi singkat dalam aplikasi Play Game.

9.7 Praktik terbaik Tunjukkan progres misi secara visual.

Pastikan pemain dapat dengan mudah melihat status progres mereka dalam menyelesaikan suatu misi. Game Anda perlu menampilkan progres misi pemain (jika hanya ada satu misi aktif), atau misi yang paling mendekati selesai (jika ada lebih dari satu misi aktif).

Game Anda dapat menampilkan visualisasi ini di lokasi-lokasi berikut:

  • Dalam dialog pop-up saat memulai game.
  • Di menu utama.
  • Di layar alur game utama.
9.8 Praktik terbaik Tunjukkan waktu yang tersisa untuk menyelesaikan misi.

Menampilkan hitung mundur atau membuat pemain memperhatikan batas waktu misi yang belum selesai akan membuat mereka lebih termotivasi untuk bermain secara agresif guna mencapai tujuan misi sebelum waktu misi berakhir.

Saat waktu misi hampir habis, gunakan toast atau peringatan dalam game lainnya untuk menampilkan hitung mundur sampai waktu berakhir.

9.9 Praktik terbaik Buat misi dapat dilakukan kembali dan/atau dapat diulang.

Pengulangan misi memberikan kesempatan kepada pemain baru untuk memainkan misi tersebut, tanpa perlu meluncurkan biner baru. Banyak game populer memiliki misi harian untuk setiap hari tertentu yang berulang setiap minggu.

Mengulang misi secara mingguan atau bulanan akan menciptakan pengalaman pengguna yang serupa untuk semua pemain.

10. Game Tersimpan

Tugas checklist berikut berlaku pada penerapan fitur Game Tersimpan dalam game Anda.

ID Tingkat Kepentingan Deskripsi
10.1 Wajib Tambahkan metadata untuk memberikan konteks tambahan untuk game tersimpan.

Setidaknya, Anda harus menyertakan metadata berikut saat memasukkan game tersimpan:

  • Gambar sampul - Screenshot yang menampilkan progres game dan mengingatkan pemain pada posisi terakhir dalam game yang mereka tinggalkan.
  • Deskripsi - Deskripsi pendek yang memberikan konteks tambahan untuk gambar sampul.
  • Stempel waktu - Menunjukkan berapa lama pemain telah memainkan game tersimpan ini.
10.2 Wajib Izinkan pemain memuat game tersimpan.

Muat game tersimpan yang tepat saat pemain memilih dari aplikasi Play Game atau UI pemilihan Game Tersimpan default.