Memperkenalkan API Analisis Penelusuran (Search Analytics API)

Rabu, 02 September 2015

Dengan adanya masukan yang amat membantu dari fitur Analisis Penelusuran di Google Search Console, kami juga telah memutuskan agar data ini dapat diakses oleh para pengembang melalui API. Kami harap API Analisis Penelusuran dapat membantu menambahkan data kinerja penelusuran ke aplikasi dan alat Anda.

Jika Anda sudah pernah menggunakan API Google lainnya, atau mungkin salah satu API Search Console yang sudah ada, memulainya akan menjadi sangat mudah! Laman petunjuk , memiliki contoh dalam Python yang dapat Anda gunakan sebagai kiat untuk program Anda sendiri. Misalnya, Anda dapat menggunakan API tersebut untuk:


[Dokumentasi di atas saat ini hanya tersedia dalam bahasa Inggris. Menurut Anda, apakah versi terjemahan dalam bahasa asli Anda akan bermanfaat? Beri tahu kami di sini .]

Apa yang akan Anda lakukan dengan API yang baru? Kami tidak sabar untuk melihat bagaimana alat dan aplikasi baru yang menggunakan API ini dapat memuaskan kebutuhan informasi yang lebih lengkap tentang kinerja situs Anda di Google Penelusuran! Jika Anda sudah mengintegrasikan API ini ke sebuah alat, sampaikan pendapat Anda di komentar. Jika ada pertanyaan apa pun tentang API tersebut, jangan ragu untuk mengunjungi forum bantuan webmaster kami.

Ditulis oleh John Mueller, Webmaster Trends Analyst
Diposkan oleh Wilfred Halim , Webmaster Relation Team