Lebih Banyak Bantuan Safe Browsing untuk Webmaster

Rabu, 7 September 2016

Postingan silang dari Blog Keamanan Google.

Selama lebih dari sembilan tahun, Safe Browsing telah menyediakan informasi melalui Search Console untuk membantu webmaster memperbaiki masalah keamanan di situs mereka. Hal ini termasuk artikel Pusat Bantuan yang relevan, contoh URL untuk membantu mendiagnosis adanya konten berbahaya, dan proses bagi webmaster untuk meminta peninjauan situs setelah masalah keamanan ditangani. Seiring waktu, Safe Browsing telah memperluas perlindungannya untuk mencakup ancaman tambahan terhadap keamanan pengguna seperti Situs yang Menipu dan Software yang Tidak Diinginkan.

Untuk mempermudah webmaster dalam memecahkan masalah, dengan senang hati kami mengumumkan bahwa kami telah memperbarui informasi yang tersedia di Search Console dalam laporan Masalah Keamanan.

Informasi terbaru ini memberikan penjelasan yang lebih spesifik tentang enam masalah keamanan yang berbeda yang dideteksi oleh Safe Browsing, termasuk malware, halaman yang menipu, download berbahaya, dan download yang tidak umum. Penjelasan ini memberi webmaster lebih banyak konteks dan detail terkait masalah yang ditemukan Safe Browsing. Kami juga menawarkan rekomendasi yang disesuaikan untuk setiap jenis masalah, termasuk contoh URL yang dapat diperiksa oleh webmaster untuk mengidentifikasi sumber masalah, serta tindakan perbaikan khusus yang dapat dilakukan oleh webmaster untuk mengatasi masalah tersebut.

Kami di tim Safe Browsing sangat merekomendasikan agar Anda mendaftarkan situs ke Search Console meskipun saat ini situs tersebut tidak mengalami masalah keamanan. Kami mengirimkan notifikasi melalui Search Console sehingga webmaster dapat mengatasi masalah apa pun yang muncul secepat mungkin.

Tujuan kami adalah membantu webmaster memberikan pengalaman penjelajahan yang aman dan terjamin bagi penggunanya. Kami menerima dengan senang hati pertanyaan atau masukan tentang fitur baru di Forum Bantuan Webmaster Google. Di sana, Kontributor Utama dan karyawan Google akan siap membantu.

Untuk mengetahui informasi selengkapnya terkait upaya berkelanjutan Safe Browsing untuk memberikan pemahaman tentang kondisi keamanan web dan mendorong praktik keamanan web yang lebih aman, lihat ringkasan tren dan temuan kami di Laporan Transparansi Safe Browsing. Jika Anda tertarik dengan alat yang disediakan Google untuk membantu webmaster dan developer menangani situs yang diretas, video ini memberikan ringkasan yang bagus.